Profil

Dalam rangka turut serta mencerdaskan kehidupan bangsa, sebagaimana tertuang dalam pembukaan UUD 1945 Yayasan Kutai Cemerlang didirikan di Kutai Kartanegara pada 10 Agustus 2024 oleh Bapak Jumaidi Nur.

Yayasan Kutai Cemerlang memiliki legalitas yang sah berdasarkan keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia nomor AHU-0001326.AH.01.05.TAHUN 2024.

Dan untuk memberi kesempatan menempuh pendidikan tinggi bagi masyarakat Kutai Kartanegara umumnya, dan bagi mereka yang tidak memiliki kesempatan untuk kuliah seperti biasanya, sejak 25 Juli 2024 Yayasan Kutai Cemerlang meresmikan Sentra Layanan Terpadu Universitas Terbuka (SALUT) BENUA ETAM, menerima pendaftaran mahasiswa baru program diploma hingga doktoral Universitas Terbuka.

SALUT merupakan kepanjangan tangan teknis operasional dari UT Daerah setempat yang menjadi tempat layanan administrasi akademik dan kegiatan akademik serta kegiatan lainnya yang berlokasi di kabupaten atau kota, sehingga jarak akses mahasiswa dan pemangku kepentingan lainnya dengan kantor layanan UT semakin dekat.

Personalia

Pembina
SRI UTAMI, M.Pd
Ketua
Dr. JUMAIDI NUR, M.Si
Sekretaris
AHMAD HUSAINI
Bendahara
ENDANG NURLINAH
Pengawas
LUWIYANTO